Quantcast
Channel: JALAN JALAN MAKAN MAKAN
Viewing all articles
Browse latest Browse all 605

Catat Nih Kalender Event Wisata Lombok Sumbawa 2016

$
0
0
kalender event lombok sumbawa 2016

Pada bulan Desember tahun 2015 kemarin, Deputi Pengembangan Pemasaran Pariwisata Nusantara Esthy Reko Astuty bersama Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) NTB HL Moh Faozal me-launching branding Pesona Lombok Sumbawa dan Kalender Event Pariwisata NTB 2016 di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona, Kantor Kementerian Pariwisata (Kemenpar) RI di Jakarta. Peluncuran branding baru ini dilakukan untuk meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan ke NTB tahun 2016 yang ditargetkan sebanyak 3 juta wisatawan.

Branding ini pada akhirnya bertujuan untuk menciptakan pariwisata berkelanjutan atau sustainable tourism yang didukung oleh 3 pilar utama yaitu; culture, nature, dan creative (man made). Ketiganya memberi makna bahwa Alam (nature) NTB yg sangat indah baik berupa keindahan bawah laut, pantai, gunung, hutan, serta beranekaragam hayati. Lombok Sumbawa juga secara jelas memiliki kekayaan budaya (culture) yang unik dan heterogen, berupa suku, bahasa, tradisi dan adat istiadat (Sasak, Samawa dan Mbojo), sedangkan karya kreatif (creative-man made) putra-putri NTB harus pula merepresentasikan daya kreasi yang mampu mencipta ragam karya, daya tarik dan atraksi yang memikat wisatawan.

Nah berkat iseng iseng main main ke Kantor Disbudpar di Jalan Langko, Ampenan, Mataram, NTB, Aku dapat info nih mengenai rincian Kalender Event Pariwisata Lombok Sumbawa  selama tahun 2016. Mau Tahu?? Yuk ah kita simak

1. PESTA RAKYAT BAU NYALE
Event tahunan ini digelar tanggal 28 Februari 2016 di sekitar Pantai Seger, Lombok Tengah

2. HARI PERS NASIONAL (HPN) : 6 - 10 Februari 2016
Keterpilihannya sebagai tuan rumah membulatkan tekad NTB untuk menjadikan HPN 2016 sebagai HPN yang terbaik dan termegah. Hari pers tahun ini akan terasa stimewa karena akan ada kegiatan Sail Journalist sebelum pelaksanaan HPN yang akan berlangsung dari tanggal 5-6 Februari dengan menggunakan KRI Soeharso yang merupakan kapal rumah sakit milik TNI-AL, sedangkan puncak acara HPN 2016 akan diselenggarakan di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika, persis di lokasi pembangunan Politeknik Pariwisata NTB

3. GELAR SENI PELAJAR : 19 - 20 Februari 2016
Ajang kesenian yang melibatkan pelajar di seluruh Nusa Tenggara Barat ini akan diselenggarakan di Taman Budaya, Mataram, yang akan menjadi ruang bagi para pelajar dan penggiat seni terdahulu untuk menghasilkan inovasi.

4. PERAYAAN BERSAMA IMLEK 2016
Perayaan Bersama Hari Raya Imlek digagas oleh Pemerintah Tiongkok yang diselenggarakan di Mataram, 20 Februari 2016. Kepastiannya ditetapkan dalam rapat kordinasi yang berlangsung di kediaman Konsul Jenderal Tiongkok Hu Yinquan di Denpasar, Selasa 19 Januari 2016. 

5. APRESIASI FILM NASIONAL
Bioskop keliling menjadi fasilitas hiburan segar yang akan dijumpai oleh masyarakat NTB baik di kabupaten maupun kota. Ragam film nasional akan diputar untuk mengalihkan perhatian masyarakat dari program televisi yang tidak mendidik. Bioskop ini dapat dinikmati satu kali setiap bulan mulai dari Februari hingga Desember 2016.

6. PAWAI OGOH OGOH
Digelar tanggal 8 Maret 2016 di Jalan Pejanggik, Cakranegara, Mataram

7. PAGELARAN WAYANG KULIT SASAK
Merupakan kolaborasi antara wayang dengan teater, tari, dan kesenian lain yang akan digelar pada 19 Maret 2016 untuk menumbuhkan rasa cinta budaya Indonesia pada anak muda.

8. TAMBORA MENYAPA DUNIA
Peringatan 200 tahun letusan gunung Tambora di tahun 2015 berhasil menyita perhatian dunia. Sehingga pada 10 April 2016 peringatan ini kembali diselenggarakan dan kemudian akan dietapkan sebagai event pariwisata tahunan NTB.

9. FESTIVAL MBOJO
Pacuan kuda oleh anak-anak kecil (dibawah 10 tahun) akan digelar mulai 3-10 April 2016 di Bima

10. FESTIVAL NASIONAL MUSIK TRADISI
Provinsi NTB menjadi tuan rumah pegelaran musik tradisional nasional yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan pada bulan Mei 2016

11. LOMBOK SUMBAWA PEARL FESTIVAL
Festival ini akan digelar untuk keenam kalinya pada bulan Juni 2016 di Kawasan Wisata Senggigi, Lombok Barat

12. FESTIVAL NASIONAL TARI ANAK-ANAK
Festival ini merupakan kegiatan yang diadakan oleh Direktorat Kesenian Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI pada bulan Juni 2016 di Taman Budaya.

13. MUSIKALISASI PUISI
Pementasan musikalisasi puisi ini dihelat pada tanggal 30 Juli 2016

14. PAGELARAN OLAH SENI
Olah Seni ini merupakan Kegiatan pelatihan kesenian bagi generasi muda yang berminat mengembangkan bakat dan kreativitasnya di bidang seni, yang dilaksanakan setiap hari minggu pukul 16.00 - 18.00 WITA di Taman Budaya NTB. Dalam satu tahun, olah seni ini dibagi menjadi dua smester, dimana untuk evaluasi smester 1 akan diadakan di akhir Juli 2016

15. FESTIVAL MENTARAM
Sebuah festival di Mataram yang menampilkan berbagai budaya Suku Sasak, Sumbawa, Mbojo, Bali dll yang mendiami Kota Mataram. Digelar pada bulan Agustus 2016. Festival ini merupakan rangkaian dari kegiatan "Bulan Budaya Lombok Sumbawa" mulai dari Agustus - September 2016

16. PAGELARAN COMPOSER MUDA LOMBOK BALI
Digelar pada tanggal 3 September 2016 di Taman Budaya NTB

17. PAMERAN SENI INSTALASI
Digelar tanggal 31 Agustus - 4 September 2016 di Taman Budaya NTB

18. TEMU KARYA TAMAN BUDAYA
Digelar di Taman Budaya pada Bulan September 2016

19. FESTIVAL SENGGIGI
Festival ini akan berlangsung selama sepekan, dimulai tanggal 16 September 2016 yang akan dimeriahkan oleh berbagai atraksi, pameran, dan pesta rakyat di Kawasan Wisata Senggigi, Lombok Barat

20. FESTIVAL GILI INDAH
Festival ini siap dimeriahkan oleh lomba perahu layar, volly pantai, pesta kuliner, dan banyak acara lainnya, yang digelar pada tanggal 24 - 27 September 2016 di Desa Gili Indah, Lombok Utara (Gili Trawangan, Meno dan Air)

21. FESTIVAL MOYO
Parade budaya akan digelar di Sumbawa pada 23 September hingga 30 Oktober 2016. Acara tahunan ini kembali menyajikan atraksi Temung Nguri dan tarian Getap Junjung Pasaji.

22. FESTIVAL MUHARRAM
Festival ini digelar untuk menyambut Tahun Baru Hijriyah, yang sekaligus menguatkan citra Lombok sebagai pemenang World's Best Halal Destination 2015. Diselenggarakan di Selong, Lombok Timur pada bulan Oktober 2016

23. FESTIVAL LAKEY
Event ini merupakan Ajang lomba surfing terbesar yang akan diadakan di Hu’u Lakey, Kabupaten Dompu. Para peselancar domestik dan mancanegara akan ditantang untuk menaklukkan salah satu ombak terbaik di dunia pada bulan Oktober 2016

24. FESTIVAL TALIWANG
Event ini akan diisi dengan kegiatan balapan kerbau, kerbau hias, hingga paralayang, yang diselenggarakan pada bulan November 2016 di Taliwang, Sumbawa

***

Nah buat kalian yang di tahun 2016 ini berencana berlibur ke Lombok atau Sumbawa, silakan bisa diatur jadwalnya sesuai agenda festival di atas, sehingga bisa sekalian mengikuti kemeriahan event event tersebut.

Jadwal event event di atas masih ada kemungkinan untuk berubah sewaktu waktu, jadi akan terus ku-update. Bolehlah di bookmark dulu halaman ini :)

Terima Kasih

Viewing all articles
Browse latest Browse all 605